Popular Posts
Blogger news
About
Blog Archive
Kamis, 19 September 2013
Teater ‘’EXTRA’’ merupakan salah satu kegiatan ekstra yang ada di SMA Muhammadiyah 1 Gresik dari sekian macam kegiatan extrakurikuler. Teater ‘’EXTRA’’ merupakan wadah kegiatan bagi siswa siswa yang berminat mempelajari dan mengembangkan bakat yang dimiliki oleh siswa dalam bidang seni teater. Teater ‘’EXTRA’’ juga merupakan sarana belajar memahami dan memperaktekkan kegiatan organisasi kesenian yang ada di Sma Muhammadiyah 1 Gresik. Selanjutnya, Teater ‘’EXTRA’’ setiap tahun selalu mengadakan kegiatan mokta bagi anggota baru , siswa siswi SMA Muhammadiyah 1 Gresik.
Ada beberapa maksud dan tujuan kami mengadakan kegiatan MOKTA tersebut, antara lain:
Sebagai sarana perkenalan antar sesama anggota Teater ‘’EXTRA’’ secara kolektif.
Memberi motivasi dasar dalam mempersiapkan diri sebagai penggiat teater di sekolah SMA Muhammadiyah 1 Gresik.
Sebagai modal awal kerja dan sikap orang teater dalam melaksanakan kegiatan yang memerlukan ketabahan dan kesungguhan.
Untuk menggali kreativitas dan daya imajinasi.
Untuk menciptakan agar para kader memahami kehidupan nyata sebagai bagian dari proses kreatif kerja kesenian.
Menimbulkan rasa bertanggung jawab dari setiap individu peserta mokta.
Menimbulakan kepekaan terhadap maslah masalah social yang ada di sekitarnya.
Memperluas wawasan pengetahuan social dan alam.
Terbentuknya kader – kader yang mampu menghidupkan dan menjadikan Teater ‘’EXTRA’’ menjadi lebih baik.
Terciptanya pemahaman tentang seni budaya kepada ‘’EXTRA’’.
Terciptanya kader Teater ‘’EXTRA’’ yang aktif dalam berorganisasi.
Terciptanya keberanian setiap individu dalam berkomunikasi dimuka umum.
Melatih etos kerja dan memajukan kinerja dalam berorganisasi maupun bangsa.
Teater Extra adalah extrakulikuler di bidang seni teater yang pertama kali mengadakan kegiatan MOKTA. Dan ini ada beberapa gambar MOKTA tahun 2013-2014 lalu...
Materi Musik, di bimbing oleh Bapak Jalil.
Pentas Seni Kelompok Biru, yel-yel, kelompok terbaik Mokta 2013-2014, di dampingi Hanif Thoriq B sebagai Pembina Kelompok Biru.
Permainan Cermin, oleh seluruh peserta dan panitia Mokta 2013-2014.
Ingin tahu bagaimana rasanya menjadi peserta MOKTA? Jadilah siswa/siswi SMA Muhammadiyah 1 Gresik dan bergabunglah dalam keluarga Teater Extra!
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar